5 Cara Perencanaan Social Media Campaign Agar Sukses

Di zaman era digital seperti sekarang ini, penggunaan media sosial sudah sangat umum dan masyarakat menggunakan media sosial ini dengan berbagai alasan. Namun, jika Anda seorang pengusaha, penggunaan media sosial untuk memasarkan produk secara online merupakan langkah yang benar. Facebook dan instagram merupakan platform media sosial yang banyak digunakan masyarakat Indonesia untuk berbagai keperluan social media campaign

Dengan menggunakan media sosial, Anda akan bisa lebih mudah untuk menentukan target pasar karena Anda bisa mengetahui target seperti usia, jenis kelamin, lokasi dan yang lainnya. Pemasaran secara online seperti ini sangat diperlukan sekali untuk Anda seorang pengusaha agar mendapatkan keuntungan yang banyak. Penggunaan social media campaign akan mampu untuk bisa memasarkan produk Anda dengan target yang jelas. Dengan kampanye melalui media sosial, Anda harus melakukan perencanaan yang benar agar target bisa dicapai. Berikut ini adalah perencanaan agar Anda bisa melakukan kampanye di media sosial.

  1. Tujuan

Tujuan merupakan hal penting yang harus Anda pahami ketika akan melakukan kampanye produk melalui media sosial. Anda harus menentukan tujuan yang jelas agar target pasar bisa Anda capai dengan mudah.

  1. Metrik

Hal penting lainnya yang harus Anda perhatikan yaitu memilih metrik yang tepat untuk melakukan kampanye. Anda harus benar-benar fokus untuk melakukan kampanye agar target bisa tercapai. Anda bisa memilih metrik reach, engagement, link clicks atau conversion. Selain memilih metrik yang tepat, Anda juga harus memperhatikan CPA agar bisa mengukur anggaran yang akan Anda keluarkan untuk melakukan kampanye. Jika anggaran yang digunakan oleh Anda kecil, maka Anda akan bisa menghemat pengeluaran. Oleh karena itu penggunaan social media campaign harus benar-benar teliti agar target bisa tercapai.

  1. Identifikasi

Langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan yaitu mengidentifikasi audiens dengan berbagai tipe seperti retargeting, lookalike dan demographic. Retargeting yaitu langkah awal mengetahui para pengguna media yang tertarik dengan produk yang Anda tawarkan. Lookalike yaitu media sosial yang hampir sama dengan target Anda. Mengidentifikasi secara demografi akan memerlukan waktu yang lama karena mencangkup luasnya wilayah di Indonesia. Hal ini perlu dilakukan agar target tepat sasaran.

  1. Pemahaman platform

Memahami platform tentu sangat penting sekali agar Anda bisa cara memenuhi kebutuhan kampanye yang sedang Anda jalankan melalui media sosial. Dengan memahami platform Anda akan bisa menjalankan sesuai target. Tujuan yang Anda buat di awal akan lebih mudah tercapai jika Anda memberikan pesan yang mudah diterima oleh audience. Anda harus konsisten memasarkan produk melalui media sosial dengan bahasa yang menarik dan gambar yang unik.

  1. Unik

Hal terakhir yang harus Anda ketahui yaitu keunikan tersendiri dari kampanye yang Anda lakukan. Maksud dari unik ini yaitu postingan Anda harus berbeda dengan yang lainnya yang memungkinkan audience akan tertarik dengan produk yang Anda kampanyekan. Ini perlu untuk Anda lakukan agar target bisa tercapai dengan baik.

Itulah 5 perencanaan yang baik ketika menggunakan social media campaign agar target utama bisa tercapai dengan baik. Namun, ada cara yang paling mudah untuk menjalankan perencanaan itu dengan menggunakan jasa marketing agar target bisa tercapai dengan mudah. 

Ideoworks merupakan jasa marketing yang bisa Anda ajak kerjasama untuk memasarkan produk Anda. Dengan menggunakan jasa pihak ketiga akan ada keuntungan yang bisa Anda dapatkan seperti waktu yang efektif, biaya lebih hemat dan produk Anda akan lebih dikenal oleh masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *