Manfaat Minum Susu Dancow Untuk Anak Anda

Susu merupakan salah satu asupan minuman yang sejatinya diperlukan oleh anak yang tengah dalam masa pertumbuhan. Dengan rasanya yang manis dan lezat, tentu membuat semua anak menyukai susu ini. Seperti halnya susu dancow misalnya, yang memiliki rasa manis alami yang sangat digemari oleh anak-anak Indonesia.

Adapun beberapa manfaat dari meminum susu dancow ini setiap harinya bagi anak, adalah sebagai berikut : 

Dancow
Dancow
  • Bisa membantu lancarnya pencernaan anak.

Susu dancow ini diperkaya dengan kandungan Lactobacillus Rhamnosus, yang mana kandungan ini bisa membantu melancarkan saluran penceranaan pada anak.  

  • Terpenuhinya asupan multivitamin yang diperlukan oleh tubuh. 

Susu dancow ini juga diperkaya dengan kandungan vitamin A berfungsi untuk menjaga kesehatan mata, Vitamin C untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak, Vitamin D untuk membantu kesehatan tulang. Dan Vitamin E yang bisa mencegah terjadinya penyakit pada kulit. 

  • Bisa membantu kecerdasan anak.

Di dalam susu dancow juga mengandung minyak ikan yang berfungsi untuk perkembangan otak anak. Untuk itu bila anak anda dibiasakan untuk minum susu dancow sedari dini, maka konsentrasi nya akan selalu terjaga.  

  • Bisa mendukung pertumbuhan jasmani pada anak.

Ketika anak anda sudah terlepas dari yang namanya asi, tentunya ia memerlukan asupan gizi selanjutnya, dan salah satunya bisa diberikan dari susu formula. Yang mana kandungan dari susu formula ini juga sangat diperlukan oleh pertumbuhan jasmani si kecil.

  • Bisa menghindarkan anak anda dari anemia.

Zat besi yang terkandung dalam susu dancow sejatinya bisa membantu anak anda terhindar dari anemia atau gangguan lain yang diakibatkan dari kekurangan zat besi pada anak. 

  • Terpenuhinya asupan protein pada tubuh anak anda

Seperti yang kita ketahui bahwa kandungan protein sangat dibutuhkan oleh tubuh, apalagi bagi anak yang tengah dalam masa pertumbuhan. Untuk itu anda bisa memberikan asupan protein termudah untuk memberikan segelas susu dancow di setiap harinya anak anda. Jadi ketika asupan protein sudah terpenuhi dengan baik pada tubuh anak, maka ia bisa tumbuh dengan lebih baik. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *